Pengendara Yang Melintas Jalan Cilegi Cikatomas-Salopa, Keluhkan Jalan Rusak Dan Berlobang, Warga Berharap Segera Diperbaiki

Fokus Kab Tasik Sosial

KAB TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Akses Jalan utama yang menghubungkan antara dua wilayah Cikatomas dan Salopa Kabupaten Tasikmalaya kondisi jalan tersebut mengalami rusak parah. Hal tersebut di keluhkan oleh sejumlah pengendara.

Udin salah satu pengguna Jalan raya yang kebetulan melintasi Jalan tersebut tepatnya di Jalan raya Cilegi, mengeluhkan dengan kondisi jalan ini semakin parah di tambah hujan yang melanda daerah tersebut kami sangat hati hati melintasinya karna kondisi Jalan licin dan berlubang serta bercampur tanah, setiap kali saya melintasi jalan ini kondisi nya tidak berubah,”ucap Udin, Kamis (23/09/21).

Sementara menurut warga yang enggan menyebutkan namanya.” Ia menuturkan dari mulai Cikatomas Batu tumpang sampai Cilegi dan Cigedang Salopa, kondisi Jalan rusak parah apa lagi saat musim hujan Jalanan becek dan licin dan kubangan kubangan di jalan tidak terlihat seberapa dalam karna tertutup air hujan dan kondisi airnya keruh karna bercampur tanah jadi menurut kami kepada warga atau siapapun yang kebetulan melintasi jalan ini harap hati hati dan waspada, intinya jangan kebut kebutan mesti ekstra memilih jalan yang baiknya jangan sampai ter perosok ke kubangan. Kondisi jalan ini sudah lama rusak bahkan sudah bertahun tahun kondisinya seperti ini, harapannya kepada pemerintah atau dinas terkait segera jalan ini cepat di perbaiki,”harapnya.

Penulis: U.Yanto