Reporter : A.Mulyana

KOTA TASIK | FOKUSPRIANGAN.ID – Pembangunan kantor Kelurahan Awipari Kecamtan Cibeureum diawali dengan Peletakan batu pertama, pada Kamis 18 September 2025.

Peletakan batu pertama itu di lakukan oleh anggota DPRD Kota Tasikmalaya Hj.Ai Ellah Rohilah yang dihadiri oleh Sekmat Cibeureum yang mewakili Camat, Kapolsek Cibeureum, Danramil 1209/Cibeureum, Lurah Awipari, Ketua LPM, ketua BKM, para Rw dan Ketua Rt seKelurahan Awipari, Ketua MUI Kelurahan Awipari, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta unsur lainnya.

Adapun biaya pembangunan Kantor Kelurahan Awipari bersumber dari dana Pokir atau dana Aspirasi anggota DPRD Kota Tasikmalaya dari Hj.Ai Ellah Rohilah dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan sebesar kurang lebih Rp 400 juta Rupiah.