H Agus Mulyadi Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Fraksi Partai Golkar Menggelar Reses ke 3 TA 2023 di Kampung Ciutara Desa Mekarsari

FOKUS SUKABUMI Politik Sosial

Pewarta: Rusdi

SUKABUMI. FOKUSPRIANGAN.ID – H Agus Mulyadi anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi Partai Golkar menggelar Reses ke-3 tahun anggaran 2023 di Yayasan Darul Amsor, Kampung Ciutara Desa Mekarsari Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi, Sabtu (2/12/23).

Dihadapan wartawan Agus mengucapkan syukur Alhamdulillah kalau bisa bertemu sama teman-teman dari Desa Mekarsari, Desa Nyangkowek, dan sebagian dari Kecamatan Parungkuda. “Secara umum aspirasi dari masyarakat hampir sama yaitu tentang tidak meratanya atau tidak akuratnya data miskin, sehingga masih banyak masalah data miskin yang seharusnya menerima bantuan tidak menerima, yang seharusnya menerima hak mereka tidak mendapatkan, harapan mereka agar data di tingkat Desa sampai tingkat Kabupaten bisa diperbaiki,” kata Agus usai menggelar Reses, Sabtu (2/12/23).

Menurutnya, kalau disini sebenarnya wilayah perkotaan karena dipinggir jalan raya. “Ya disini sebenarnya wilayah perkotaan dan banyak pabrik pabrik yang berdiri tapi hanya menampung karyawan dari masyarakat luar, sehingga masyarakat setempat menginginkan minta di fasilitasi untuk ketemu dengan pihak perusahaan, untuk bisa mendapatkan hak yang sama dengan warga dari luar,” ujar Agus.

Untuk prioritas, ucapnya, tadi disampaikan akan mencoba berkomunikasi dengan pihak perusahaan. “Kita akan fasilitasi, sebagai fungsi Dewan, kita akan lakukan kunjungan ke pabrik untuk bisa mencari, mendengar apa sebetulnya masalah yang di hadapi, sehingga kedepannya bisa dicarikan solusi- solusi untuk masyarakat tentang ketenagakerjaan, itu akan kita sampaikan kedalam pokok pokok pikiran DPRD melalui Fraksi Golkar,” jelas Agus.

Pada Pemilu Legislatif nanti di 2024, harapnya, bisa semakin kompak. “Untuk DPRD dari 10 anggota Dewan dari Dapil 2, bisa mempertahankan dua kursi dari Partai Golkar, dan untuk ke Provinsi dari 8 anggota Dewan salah satunya dari wilayah kita,” tandas Agus.