Jalin Silahturahmi Lebih Erat Ketua Gibas Sektor Cugenang Gelar Silahturahmi Bersama Anggota

Fokus Cianjur Sosial

Reporter: Faisal

KAB. CIANJUR. FOKUSPRIANGAN.ID – Ketua Sektor Gibas kecamatan Cugenang, Kab.Cianjur gelar silaturahmi bersama para anggota dan pengurus Ormas Sektor Kecamatan Cugenang yang bertempat di salahsatu saung liwet di wilayah setempat pada Minggu (26/06/22).

Dengan mengambil tema” Dengan cinta Damai Jaga Lembur Akur Jeung Dulur Panceg Dina Galur.

Dalam kesempatan itu hadir Kapolsek Cugenang, Danramil serta sejumlah tamu undangan lainnya dan di ikuti oleh seluruh anggota dan pengurus Ormas Gibas sektor Kecamatan Cugenang.

untuk menjadikan organsasi lebih tangguh dan solid,

Nendi Rafael, Ketua Gibas sektor Cugenang mengatakan, dengan adanya acara jalin silaturahmi ini, saya mengajak rekan rekan semua mari kita sama-sama eratkan tali persaudaraan kita supaya kita lebih solid dan kokoh, selain itu juga untuk menjadikan organsasi kita ini lebih tangguh dan solid,”ucap Nendi.

“Sengaja kita ambil tema yaitu cinta damai karena kita enggan bermusuhan, terus jaga lembur kita, harus bisa menjadi benteng di lembur supaya lembur kita aman dari segala hal, panceg dina galur itu kita harus kokoh.

Lanjut Nendi, di sini sudah di jelaskan dalam UUD menurut UU No 17 tahun 2017 Apakah yang dimaksud Organisasi Kemasyarakatan?. Yaitu Organisasi Kemasyarakatan yang selanjutnya disebut Ormas adalah organisasi yang didirikan dan dibentuk oleh masyarakat secara sukarela berdasarkan kesamaan aspirasi, kehendak, kebutuhan, kepentingan, kegiatan, dan tujuan untuk berpartisipasi dalam pembangunan demi tercapainya tujuan Negara Kesatuan Republik Indonesia,”katanya.

Sementara, Kapolsek Cugenang Kompol L.Woro Wuryani, SH, dalam sambutannya mengatakan, di mana kita dalam masa pandemi lalu kita sempat don dan ada saatnya sekarang kita bangkit, dan Alhamdulillah kita bisa menikmati berkah kesehatan, itu anugrah yang paling indah, dan hari ini (tadi”red) kita sekarang bisa bersilaturahmi dan berkumpul, karena di agama pun di anjurkan kita harus selalu bersilaturahmi,”ucap Kapolsek.

“Karena dengan silaturahmi kita bisa panjang umur, murah rejeki.dari itulah
saya selalu mendukung seperti acara ini dan ini bagus sekali. Semoga dengan acara silaturahim ini bisa terus di laksanakan supaya negara kita bisa aman dan tentram dan berharap semua bisa bersatu untuk tercapainya kesatuan Republik Indonesia,”pungkasnya.