KAB.CIANJUR. FOKUSPRIANGAN.ID – Alumni Angkatan Tahun 83 SMA 3 Setia Budi Jakarta membagikan sedikitnya 210 paket sembako kepada para Jamaat Gereja Kristen Pasundan (GKP) di Kampung Palalangon, Desa Kertajaya, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis, (02/12/21).
Kegiatan pembagian Sembako tersebut dihadiri Oleh Mayor Jendran TNI. Karev Marpaung Yang dalam hal itu menjadi Ketua angkatan tahun 83 di SMA 3 Setia Budi Jakarta, Rombongan SMA 3 Setia Budi Jakarta ( 5 orang ), Kapten Inf. Joko Susilo ( Danramil 0608-09/Cianjur ) berserta Anggota, Pendeta Gereja Kristen Pasundan ( GKP ), dan Jamaat GKP ( penerima Bansos ).
” Iya, kegiatan ini adalah Bakti Sosial yang sebetulnya sudah direncanakan sejak awal tahun kemarin kita datang kesini, namun karena Masa pandemi, dan adanya PPKM kami baru bisa datang sekarang ke sini,” kata Mayjen TNI. Karev Marpaung, kepada awak media di halaman gereja tersebut.
Mayjen TNI. Karev Marpaung Juga mengatakan bahwa bukan hanya membagikan paket sembako saja, namun Alumni Angkatan 83 SMA 3 Setia Budi tersebut juga akan merenovasi salah satu rumah pengurus gereja yang sudah jompo.
” Ya, kepada masyarakat jangan melihat dari jumlah finansial nya atau fisik yang kita berikan, namun lihatlah dengan hati bahwa kami anak anak tuhan, orang Kristen mempunyai hati sama sodara sodara Jamaat gereja disini, dan bukan kami membeda bedakan gereja lain, karena keterbatasan mungkin di lain waktu semoga tuhan menginjinkan kami akan lakukan di tempat lain dan kami bersyukur dapat melakukan acara ini dengan lancar,” ungkapnya.
Mayjen TNI. Karev Marpaung berpesan kepada para Jamaat GKP Kampung Palalangon agar tetap dapat teguh, kuat, dan lebih banyak bersyukur dan berdoa.
“Ya, kepada masyarakat Jamaat di sini kami berpesan, sebagai mana Firman tuhan, supaya kuat, tetaplah teguh, kemudian lebih banyak lagi bersekutu lebih banyak berdoa agar kita tetap kuat menghadapi guncangan di masa pandemik (Covid-19) seperti ini, ” pesannya. (Andri.S)