Ramadhan Penuh Berkah, Koramil 1209/Cbrm Berbagi Takjil

Ekonomi dan Bisnis Fokus Kota Tasik Sosial

Reporter : A.M

KOTA TASIK | FOKUSPRIANGAN.ID – Setiap Ramadan tiba, berbagai macam kegiatan untuk menyemarakkan bulan penuh berkah itu dilakukan oleh umat Islam, salah satunya dengan memberi takjil berupa makanan dan minuman untuk berbuka puasa.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Anggota Koramil 1209/Cibeureum Kodim 0612/Tasikmalaya di bulan yang penuh berkah ini membagikan takjil buka puasa secara gratis kepada para pengguna jalan yang melintas di depan kantor Koramil setempat pada selasa 18 Maret 2025.

Adapun kegiatan bagi bagi takjil itu di pimpin langsung oleh Danramil 1209/Cibeureum Kapten Inf. Andri Mulyono hadir pula ibu ibu persit dan anggota Koramil 1209/Cibeureum.