Pemdes Madiasari Laksanakan Kegiatan Evaluasi Kerja Perangkat Desa

Fokus Kab Tasik Fokus Subang Pemerintahan Sosial

Pewarta: Riki Yuda

KAB.TASIK | FOKUSPRIANGAN.ID – Pemerintahan Desa (Pemdes) Madiasari Kecamatan Cineam Kabupaten Tasikmalaya melaksanakan kegiatan evaluasi kerja perangkat desa Madiasari untuk tahun anggaran 2024, yang bertempat di rumah bioplok PKK Cikanyere, Selasa (31/12/24).

Hadir dalam kesempatan itu, Kepala Desa Madiasari Wawan, para ketua RT dan RW se desa Madiasari.

Dalam sambutannya Kepala Desa Madiasari Wawan mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu agenda untuk memberikan kesempatan kepada para pengurus RT dan RW yang berada di wilayah desa Madiasari untuk keseluruhan peserta ini diikuti oleh RT ada 24 RW ada 5 dan kedusunan,”ucapnya.

Lanjut Wawan, untuk memasuki tahun 2025 nanti mengharapkan kepada seluruh perangkat desa mulai dari RT dan RW serta para kepala dusun agar bekerja sama.

“Mudah mudahan di tahun anggaran 2025 nanti apa yang kita harapkan akan segera terwujud dan saya ucapkan terimakasih sekali kepada seluruh peserta musyawarah ini yang telah hadir memenuhi undangan dari pihak desa,”tutupnya.

Editor : A.Mulyana