Pewarta : Damy
SUMEDANG | FOKUSPRIANGAN.ID – Dengan penuh kebanggaan, kami menyambut kedatangan Syakira Intan Fadilah, putri terbaik dari Kecamatan Sumedang Selatan yang telah berhasil mengharumkan nama Jawa Barat di ajang PON 2024 Aceh-Sumut. Dalam cabang olahraga Muaythai, Syakira berhasil meraih medali perak, sebuah prestasi luar biasa yang tentunya menjadi kebanggaan bagi seluruh masyarakat Sumedang dan Jawa Barat.
Kepala Desa Sukagalih Onih Noer Rosidah dalam kesempatannya menyampaikan Perjuangan Syakira di arena PON bukan hanya tentang meraih medali, tetapi juga tentang semangat, dedikasi, dan kerja keras yang tiada henti. Ini adalah bukti bahwa dengan usaha yang gigih dan doa dari keluarga serta dukungan masyarakat, kita semua bisa mencapai prestasi yang gemilang.”Ucapnya.
Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi generasi muda Sumedang untuk terus mengukir prestasi di berbagai bidang, baik olahraga, pendidikan, maupun bidang lainnya. Terima kasih, Syakira Intan Fadilah, atas sumbangsihmu dalam mengharumkan nama daerah dan bangsa! Kami bangga padamu.”Tutupnya.