Pewarta : Damai
SUMEDANG | FOKUSPRIANGAN.ID – Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang kembali menorehkan prestasi luar biasa di tingkat nasional dengan meraih” Anugerah Pandu Negeri 2024. Penghargaan bergengsi ini diberikan oleh Institute for Public Governance (IIPG) sebagai pengakuan atas kinerja dan tata kelola pemerintahan yang terbaik.
Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang, Hj. Tuti Ruswati, mewakili Pemda Sumedang dalam menerima penghargaan tersebut di Hotel Aryaduta pada Kamis, 5 September 2024. Dalam sambutannya, Tuti menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat serta aparatur pemerintahan yang telah berkontribusi dalam pencapaian ini.”Ucapnya.
“Penghargaan ini adalah hasil kerja keras kita semua. Bukan hanya pemerintah, tetapi juga masyarakat yang turut mendukung terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik. Kami akan terus berinovasi dan berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan serta kemajuan Sumedang,” ujar Tuti.
Anugerah Pandu Negeri 2024 diberikan sebagai apresiasi atas performa terbaik Pemda Sumedang dalam tata kelola, inovasi, dan pelayanan publik. Penghargaan ini mencerminkan komitmen pemerintah daerah dalam menjaga transparansi, akuntabilitas, dan pelayanan yang prima bagi masyarakatnya.
Ajang ini juga menjadi motivasi bagi seluruh daerah di Indonesia untuk terus meningkatkan kualitas pemerintahan. Sumedang diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi daerah lain dalam hal inovasi dan pelayanan yang semakin baik.
Dengan pencapaian ini, Pemda Sumedang bertekad untuk terus menghadirkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat dan mendorong Sumedang menjadi daerah yang semakin maju dan berdaya saing tinggi.”Pungkasnya.
Sumber: Humas Setda Subang