Teks Poto: Evi Silviadi Raja LAK Galuh Pakuan
Pewarta: Feri Bejho
KAB.SUBANG. FOKUSPRIANGAN.ID – Lembaga Adat Karatwan (LAK) Galuh Pakuan, akan mendukung 6 Dai yang disiapkan oleh LDNU, untuk membangun peradaban yang multikultural, sesuai dengan visi Nahdhatul Ulama yaitu, merawat jagat membangun peradaban.
Raja LAK Galuh Pakuan Rahyang Mandalajati Evi Silviadi Sanggabuana mengatakan, ke 6 Dai tersebut akan di suport operasional dan akomodasi, serta uang saku selama satu tahun, guna memperlancar dakwah ke 6 dai tersebut.
“Mereka akan menyampaikan visi NU dalam merawat jagat, membangun peradaban di tengah-tengah masyarakat yang multikultural, sehingga terbangunnya landasan negara yang ber-bhineka tunggal ika, maka terwujudlah Islam yang rahmatan lilalaamin,” ungkap Subang, Kamis (4/4/2024).
Evi menambahkan akan diwujudkan, tinggal menunggu pembenahan organisasi lembaga dakwah NU, yang segera dilaksanakan oleh Tanfidyah pengurus cabang Nahdhatul Ulama Kabupaten Subang.”Tambahnya.
“Ini juga kan sesuai dengan visi Galuh, dimana Galuh membangun tatanan masyarakat adat, berbasis negara kertagama.”Tegasnya.