Pewarta: Iwan
KOTA TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Berbagai kegiatan unik dan menarik dilakukan warga dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 tahun 2023. Salah satunya yang dilakukan emak – emak dari warga di Perum Green Primer Residen (GPR) Tamansari, mengikuti Lomba Kreasi Liwet.
Acara lomba ini yang diselenggarakan pada tanggal (16/08/23), yang diinisiasi para tokoh yang berada dilingkungan komplek dan diketuai oleh Jenny sekaligus panitia penyelenggara.
Kegiatan ini sebetulnya bukan yang pertama kali diselenggarakan di Lingkungan Perum GPR, setiap peringatan atau acara-acara hari -hari besar lainnya terkadang dilakukan dan dilombakan, karena selalu menyedot perhatian warga.
Para emak – emak yang mengikuti lomba, kelihatan cukup antusias dan penuh semangat memasak berbagai jenis makanan sebagai pelengkap nasi liwet.
Para bapak sebagai suami tak tinggal diam, ikut membantu apa yang diperintahkan istrinya. Yang lebih lucu dan mengundang tertawa adalah ketika diantara peserta lomba, para suami yang melakukan kesalahan, sudah lupa dengan suasana dan keadaan, serasa dirumah sendiri, mereka saling bertengkar akibat salah paham, ya bisa dimaklumi tidak semua laki – laki paham memasak. Khususnya Bapak Ferry dan Istri.
Padahal bila melihat kenyataan sehari-hari, keluarga Bapak Ferry bersama istri selalu terlihat mesra bak anak muda baru menikah, sehingga mengundang para tetangga terkadang iri hati saking mesranya.
Namun setelah tersadar dan dinasehati para bapak yang lainnya yang sama membantu para istrinya, terutama bapak Jenny, kedua suami istri ini rukun kembali sambil tersenyum tersimpuh – simpuh sedikit menutupi mukanya.
Setelah semua peserta ikut lomba nasi liwet siap saji selesai, para panitia baru melakukan penilaian, dan hasilnya akan diumumkan setelah semua acara di komplek Perum GPR selesai terselenggara.(Iwan)
Sumber : Iwan Singadinata