Jambore PKK Kecamatan Senapelan Digelar, Pemko Harapkan Kolaborasi Kader Meningkat

Nasional Pemerintahan Sosial

Pewarta: Wilson.H

PEKANBARU. FOKUSPRIANGAN.ID – Pj Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP diwakili Asisten I Setdako Masykur Tarmizi buka Jambore PKK di Kecamatan Senapelan, Sabtu (8/7).

Hadir langsung Ketua TP PKK Pekanbaru Raja Rila Muflihun dalam kegiatan yang berlangsung di Kantor Camat Senapelan tersebut.

Mewakili pemerintah kota (Pemko), ia mengapresiasi kegiatan Jambore PKK di Kecamatan Senapelan ini. Dengan terlaksananya Jambore PKK, Masykur berharap kerjasama antara Pemko Pekanbaru dengan kader PKK lebih meningkat.

“Kita berharap kolaborasi atau kerjasama antara Pemerintah Kota Pekanbaru dengan seluruh kader PKK meningkat. Dan 10 program pokok PKK selaras dengan program prioritas yang diusung oleh Pemerintah Kota Pekanbaru,” katanya.

Ia mengharapkan dari kegiatan jambore ini dapat mempererat silaturahim, dan meningkatkan pengetahuan, pengalaman dan kreatifitas dan juga memotivasi semangat kader PKK dalam meningkatkan kesejahteraan keluarganya.

Sementara itu Ketua TP PKK Pekanbaru Raja Rilla Muflihun mengatakan, dalam Jambore PKK tingkat kecamatan ini juga digelar berbagai perlombaan.

“Dalam jambore ini juga telah digelar berbagai perlombaan di tingkat kecamatan. Kami memberikan hadiah kepada para pemenang dalam menyemarakkan kegiatan ini,” ungkapnya.

Sejumlah perlombaan yang digelar diantaranya, lomba mars PKK, senam joget Anak Pekan, Yel-yel, penyuluhan, dan lomba busana melayu.

“Dalam jambore ini kami juga menampilkan produk-produk UMKM dari PKK kecamatan,” pungkasnya.