Sekretaris MPC PP Kota Tasikmalaya. Bahagia Dankoti PP Asep Momo Melaksanakan Ibadah Haji, Semoga Menjadi Haji Yang Mabrur

Fokus Kota Tasik Sosial

Pewarta : H Amir

KOTA TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Sekretaris Pemuda Pancasila MPC Kota Tasikmalaya, Edwin Adiwinata menghadiri pengajian Walimatus Safar yang digelar Asep Momo selaku Komandan Koti Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya yang akan melaksanakan ibadah Haji bertempat di halaman Kelurahan Cipawitra, Sabtu (06/05/23).

Terpantau awak media di lokasi kegiatan, kegiatan ini tampak di hadiri pula oleh Danramil 1203/Kawalu Mayor Inf Ajat Sudrajat, Kapolsek Mangkubumi IPTU Hartono, SH, Babinsa Kelurahan Cipawitra Serka Noto S, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipawitra Bripka Noto S, Lurah Cipawitra Tata Tahyudin, S.Sos, Sekretaris Pemuda Pancasila MPC Kota Tasikmalaya, Edwin Adiwinata, Ketua DPC Srikandi Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya Susi Susilawati, Ketua LPM Kelurahan Mangkubumi, Ketua LPM Kelurahan Cigantang serta tamu undangan lainnya.

Sekretaris Pemuda Pancasila MPC Kota Tasikmalaya, Edwin Adiwinata mengatakan bahwa dirinya secara pribadi maupun secara organisasi merasa berbahagia dan mengucapkan syukur Alhamdulillah karena salah satu rekan di Pemuda Pancasila dapat menunaikan ibadah haji.

Kami atas nama rekan-rekan Pemuda Pancasila mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji kepada Komandan Koti, Bapak Asep Momo

Kegiatan Walimatus Safar ini merupakan ajang yang baik bagi Calon Jamaah haji untuk bersilaturahmi dan meminta maaf kepada seluruh rekan sejawat. Karena perjalanan Haji merupakan perjalanan suci.

Untuk itu kami mendo’akan kepada Bung Asep Momo selaku Dankoti selalu diberikan kesehatan dan kelancaran dalam melaksanakan ibadah hajinya yang penuh dengan perjuangan. Insya Allah dapat kembali ke Tasikmalaya dan berkumpul kembali dengan menyandang predikat Haji yang mabrur. Aamiin, “katanya.

Sementara, Asep Momo sebagai Calon Jamaah Haji yang juga Dankoti PP, Ketua LPM Kelurahan Cipawitra dan juga Bacaleg DPRD Kota Tasikmalaya Dapil 4 dari Partai Golkar mengucapkan Terima kasih kepada para rekan yang telah datang dan memenuhi undangan yang diberikan.

“Kami mohon doa dari seluruh undangangan yang hadir, mydah-mudahan saya dan seluruh rombongan dapat menunaikan ibadah haji dengan baik, sehat dan lancar serta kembali dengan Haji yang Mabrur, “ujarnya.