Pewarta : H Amir
KAB. TASIK, FOKUSPRIANGAN.ID – Perhelatan puncak peringatan Hari Lahir Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ke-50 tingkat Kabupaten Tasikmalaya yang di gelar di lapang depan Masjid Agung di apresiasi oleh H Uden Dida Efendi salah seorang kader PPP yang pada tahun 2024 akan ikut kontestasi di ajang pemilihan Calon Anggota Legislatif DPRD Provinsi Jawa Barat.
Saat ditemui, di sela-sela kegiatan di hari Sabtu (21/01/23) H Uden Dida Efendi merasa bangga dan bahagia karena peringatan puncak hari lahir PPP terlihat begitu meriah karena dihadiri ribuan kader PPP se-Kabupaten Tasikmalaya.
Walaupun pada saat digelar acara diguyur hujan, namun para kader tetap semangat mengikuti acara ini. Ditambah lagi pada peringatan ini di hadiri pula oleh Plt Ketum PPP dan juga Wakil Gubernur Jawa Barat. Oleh karena itu saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada bapak Plt Ketua Umum dan Bapak Wakil Gubernur Jawa Barat yang telah berkenan hadir, sehingga kegiatan ini jadi tambah meriah
Kemeriahan acara ini saya mengucapkan syukur Alhamdulillah, dimana, saya lihat ada kemungkinan regenerasi, khususnya di Partai Persatuan Pembangunan baik di Kota, atau Kabupaten Tasikmalaya, yang mana sangat antusias.
” Saya pun melihat calon-calon baru yang pada tahun 2024 mendatang akan ikut kontestasi dj ajang Pileg baik itu tingkat Kota, Kabupaten, Provinsi dan DPR RI terlihat akan lebih memaksimalkan, sesuai dengan tagline perayaan harlah PPP ke-50 yakni “Satu Tujuan Menjemput Kemenangan” dan siloka ” Mari Bung Rebut Kembali”, ujarnya.