Kegiatan Musrenbang Kelurahan Mangkubumi Dihadiri Hj Nurjanah Anggota DPRD Kota Tasikmalaya

Fokus Kota Tasik Sosial

Pewarta : H Amir

KOTA TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Anggota Komisi IV DPRD Kota Tasikmalaya fraksi PPP Hj Nurjanah mengapresiasi kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang di laksanakan Kelurahan Mangkubumi di Aula Kelurahan Mangkubumi pada hari Kamis (19/01/23).

Saat ditemui, Hj Nurjanah mengucapkan terima kasih serta apresiasi yang sebesar-besarnya kepada masyarakat yang berada di Kelurahan Mangkubumi yang selama ini telah kompak mendukung program pembangynan yang ada di Kelurahan Mangkubumi.

Pada kesempatan Musrenbang ini ada beberapa usulan yang dibahas dan disamoaikan oleh masyarakat khususnya peserta Musrenbang, seperti penerangan, perbaikan jalan lingkungan, drainase. Namun yang menjadi prioritas yakni soal pengentasan kemiskinan, penanganan anak yang kurang gizi dan berakubat stunting dan penanganan sampah, yang memang sejalan dengan program prioritas dari Pemerintah Kota Tasikmalaya.

“Sejauh ini program yang terealisasi di Kelurahan Mangkubumi ini yah setidaknya sudah 50 persen yang direalisasikan melalui reses, ” ucapnya singkat.