Pewarta: Rusdi
SUKABUMI-FOKUSPRIANGAN.ID – Diduga akibat jalan yang rusak, sehingga tidak bisa dilalui mobil, seorang ibu yang bernama Ratih Purwanti (26) warga Kampung Kirara Lawang Desa Sumberjaya Kecamatan Tegalbuleud Kabupaten Sukabumi, yang akan melahirkan terpaksa di tandu menuju Puskemas Tegbuleud, Jumat (23/12/22) kemarin.
Warga harus bahu membahu menandu Ratih Purwanti sejauh 5 kilometer hingga ke Cibugel. Dari lokasi ini, perjalanan dilanjutkan menggunakan perahu selama kurang lebih 1 jam, agar sampai ke Puskesmas Tegalbulued.
Suami Ranti, Bambang kepada wartawan, Senin (26/12/22), mengatakan kalau istrinya sengaja digotong menggunakan tandu dari kain, agar sampai ke Puskesmas untuk bersalin. “Istri saya mengalami pembukaan pertama sejak pukul 13.00 namun hingga pukul 20.00 belum juga lahir. Saya putuskan untuk digotong ke puskesmas daerah Tegalbuleud karena jalannya rusak parah sehingga tidak bisa dilewati mobil,” tandasnya.
Salah seorang warga yang tidak mau disebut namanya meminta agar pemerintah memperbaiki jalan, dan membuat Puskesmas pembantu di desanya.