Warga Gadog Cianjur Terima Beras Baksos Presisi Bareskrim Polri

Fokus Cianjur Sosial

Pewarta: Tubagus

KAB.CIANJUR. FOKUSPRIANGAN.ID – Ratusan warga masyarakat Desa Gadog Kecamatan Pacet Kabupaten Ciajur hari ini berbondong – bondong menuju Blok V Villa Green apple untuk menerima bantuan beras bakti sosial ( Baksos ) Presisi Bareskrim Polri Sabtu (24/12/2022) .

Ditemui pada lokasi Baksos H. Tommy Ketua pelaksana mengatakan. Kegiatan yang kami selenggarakan ini adalah Baksos Presisi Bareskrim Polri dari Komjen Agus Indrianto bekerjasama dengan Tim Mushola Ar,Ridho Tanggerang dan ini adalah kegiatan sosial yang kesekian kalinya, dan hari ini kurang lebih 2500 warga Gadog kami berikan bantuan beras, ” ujar Tommy.

Masih kata Tommy ” Untuk esok hari pada tanggal 25 nya kami akan berikan bantuan 2500 beras buat warga Kampung Cipetak ,Tarigu Desa Sindanglaya Kecamatan Cipanas, berikutnya tanggal 26 hingga tanggal 30 kami perkirakan sekitar ada empat ribu lagi bantuan yang akan diberikan.

” Atas arahan Kabareskrim Komjen Agus Indrianto pada bulan Januari 2023 kami juga akan bagikan bantuan ini ke daerah – daerah yang terkena gempa maupun terdampak gempa, itu sekitar 15 ribu ( lima belas ribu ) warga akan kami bantu,”katanya.

Lanjut Tommy, untuk wilyah terdampak gempa di wilayah hukum Polsek Pacet Nanti Babinkamtibmas setempat akan survei titik – titik mana saja dan beberapa Kepala Keluarga ( KK ) yang harus dibantu, tentu pihak Binmas akan bekerjasama dengan RT setempat dan mungkin disitu akan kami bangun Posko darurat atau seperti apa nantinya.

” Hasil survei dari Binmas serta pengawalannya akan kami tindak lanjuti dengan mentransfer bantuan sembako ke lokasi bencana tersebut supaya mekanisme itu tertata dengan rapi dan tepat sasaran .

Ia menambahkan ” Bantuan kemanusiaan yang kami lakukan di perkirakan sampai Tahun 2024 dan untuk keterlibatan personel Brimob bekerjasama Pihak TNI karena bertepatan dengan Operasi Lilin Lodaya dalam menyambut Nataru ( Natal dan Tahun Baru ) 2023 dan 2024
” Pungkasnya .

Terpantau waktu kegiatan dilokasi pemberian sembako pada Villa Green Apple Blok V nomer tiga, Kapolsek Pacet AKP Hima Ralawasi Pratama, SE., M.M didampingi beberapa personel Polri serta puluhan pihak Pelopor B SAT Brimob Polda Jabar beserta Kades Gadog dan Kades Sindanglaya Cipanas.