Alik Sutaryat, Ajak petani Banjar Kepada Konsep Bertani Yang Selaras Dengan Alam

Fokus Kota Banjar Sosial

Pewarta:WN

KOTA BANJAR. FOKUSPRIANGAN.ID – Alik Sutaryat menuturkan Peyelenggaraan pelatihan Pertanian Sehat Ramah Lingkungan Berkelanjutan (PSRLB)
Adanya konsep bertani yang selaras dengan alam terhindar dari berbagai penggunaan bahan bahan sintetis/kimia, memelihara, menjaga serta mempertahankan dan peningkatan kualitas kondisi lingkungan yang mempunyai nilai ekologis, berupaya menjalin aktivitas budaya dan nilai sosiologis, disisi lain keutamaan program PSRLB pada tataran peningkatan nilai ekonomis, dengan mengasosiasikan gerakan berbagai kearifan lokal dan kemandirian. Kegiatan yang berlangsung satu hari ini, melibatkan 25 orang masyarakat kota Banjar, kemasan materi yang disesuaikan dengn kebutuhan warga belajar (partisipatoris) merupakan isi atau topik bahasan sebagai tindakan koreksi dari metoda bertani yang selama ini hanya mengandalkan pupuk kimia dan petisida atau dikenal namanya bertani dengan cara konvensional.jelas Alik.

Alik Menambahkan tujuan dari pelatihan ini untuk kearah Pemberdayaan masyarakat, petani yang mengutamakan pemberdayaan ditiga kawasan wilayah berfikir orang dewasa, yakni kawasan wilayah kerja, kawasan wilayah peran dan kawasan wilayah sosial dengan mengedepankan belajar dari pengalaman, melalui proses belajar secra alamiah mengalami, mengungkapkan, menganalisa, menyimpulkan dan menerapkan.

Muatan pendidikan lebih ditekankan pada proses pemahaman dan penyadaran, hal ini didasarkan pada pengalaman bahwa keyakinan dari diri sendiri lebih kuat dorongannya untuk melakukan pengembangan inovasi dalam usaha tani, pandangan perlindungan tanaman diperluas bukan sekedar upaya mengamankan kehilangan produksi karena organisme pengganggu tumbuhan, akan tetapi memperbaiki keseimbangan ekosistem yang telah rusak akibat pola pembangunan yang cemderung ekologi untuk eksploitasi. Permaslahan kehilangan hasil lebih besar karena faktor menurunnya kualitas tanah/ daya dukung alam dibanding permaslahan hama,” Katanya.

Di tempat yangsama, Sekdis KUKMP kota banjar Neneng Widya Hastuti S.Sos, M.Si, berikan apresiasi sangat luar biasa ini.semoga bapak/ibu semua bisa memahami apa yg menjadi tujuan, harapan dan bisa direalisasikan, Biasa seperti itu kalo mendapatkan hal/ilmu yang baru, perlahan dan pasti insyallah akan memahami dan memperaktekannya di aktivitas usaha bapak/ibu sekalian, untuk tetap semangat, fokus dan konsisten.

Alahamdulillah antausiasme warga untuk belajar selama sehari ini telah membuat minat, niat dan itikadnya. disatu sisi warga belajar ini jenuh dengan berbagai informasi, namun disisi lain mereka rindu akan kebenaran,”pungkasnya.