H. Dadang Johar: Banyak Potensi yang bisa di Gali Untuk Kesejahteraan Rakyat Garut

Fokus Jabar Pendidikan Sosial

Pewarta : Aep/Julius

KAB. GARUT. FOKUSPRIANGAN.ID – Disela-sela kesibukannya sebagai Kepala Sekolah SMKN 2 Garut, Drs. H. Dadang Johar Arifin, MM, sempat meluangkan waktu bertemu dengan tim jurnalis dari Fokus Priangan, pada hari Rabu, (21/12/22). di ruang kerjanya SMKN 2 Garut Jl. Suherman No. 90 Garut.

H. Dadang Johar merupakan salah satu tokoh senior dan praktisi pendidikan, beliau pernah menjadi Ketua MKKS SMK Kab. Garut dan sekarang menjabat sebagai Ketua Forum Kepala Sekolah SMK Negeri se-Kab. Garut, dia telah banyak dikenal oleh para birokrat pendidikan baik di Disdik Provinsi Jabar maupun di Direktorat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI serta Beliau berpengalaman di berbagai organisasi pergerakan/aktivis Garut sehingga namanya terus membuming dikalangan masyarakat.

Lebih-lebih setalah group Pasheman’90 keluar menjadi juara pertama dalam ajang ketangkasan Indonesia Got Talent, nama H. Dadang Johar Arifin dan SMKN 2 Garut menjadi buah bibir karena kekaguman peserta didiknya dalam melakukan action di hadapan dewan juri Indonesia Got Talent.

H. Dadang Johar juga di percaya sebagai Pengurus PERSIGAR GARUT dan pernah menjadi pengurus PSSI di masa era kepemimpinan Bpk. Edi Rahmayadi selaku Ketum PSSI Pusat.

Ketika diminta pendapatnya tentang kepemimpinan di Kab. Garut. H. Dadang Johar Arifin menjelaskan, bahwa kunci keberhasilan seorang pemimpin adalah menjalin komunikasi dan memperbanyak silaturahmi. Manfaatnya sangat banyak selain untuk mengikat tali ukhuwah Islamiyah juga untuk saling berbagi pengalaman dan motivasi supaya tetap semangat dalam berjuang untuk membangun Kota Garut yang lebih baik, Garut jangan kalah dengan Kabupaten/Kota di Jabar, banyak potensi alam dan potensi Sumber Daya Manusia yang bisa kita gali dan di optimalkan untuk peningkatan PAD dan kesejahteraan rakyat.”. Ungkapnya.

Selanjutnya di tuturkan H. Dadang Johar yang telah sukses menggelar Turnamen Futsal tingkat SLTP dan SLTA se-Jawa Barat, bahwa Kabupaten Garut kedepan harus menjadi Kota Peradaban yang modern, indah, menarik dan tidak membosankan sehingga para wisatawan asing dan lokal bisa betah dan mau berwisata ke Kota Intan Garut. Maka Askes jalannya harus di perhatikan sarana jalan raya/lalu lintasnya jangan sampai berlubang dan berkubang sehingga kurang enak di pandang matanya.”Tandasnya.

Salahsatu potensi Sumber Daya Manusia yang bisa dikembangkan adalah olahraga sepakbola, Saya selaku Ketua PERSIGAR, akan terus berjuang supaya bisa menaikan level dari LIGA 3 menjadi LIGA 2 sehingga akan banyak sponsor untuk ikut membesarkan PERSIGAR.” Paparnya.

“Banyak suka dukanya, sukanya senang meliat anak-anak garut bisa berkompitisi di LIGA 3 tapi karena kurangnya sponsor, akhirnya persepakbolaan di Garut belum mengalami peningkatan yang signifikan, mudah-mudahan ke depan bisa lebih maju, mandiri dan menjadi atlet profesional.”Ujarnya.

“Sekalipun dengan segala keterbatasan dan fasilitas yang dimiliki oleh PERSIGAR, Alhamdulilah telah banyak melahirkan atlet sepakbola dari PERSIGAR yang telah di rekrut oleh PERSIB, PERSITA dan Club’ Sepakbola lainnya.” Ucapnya penuh kebanggaan.

Ketika disinggung tentang pembangunan infrastruktur, H. Dadang Johar Arifin menjelaskan, bahwa dalam membangun Kota Garut yang lebih maju, modern dan berperadaban perlu dibuatkan sarana dan prasarana yang baik, tertata rapi dan berkualitas, seperti akses jalan di daerah perkotaan dan pedesaan harus benar-benar mulus kalau perlu di hotmix semua jalan raya-nya, demikian pula untuk taman kota nya harus di tata dengan bagus dan menarik serta untuk objek wisatanya harus sedap di pandang mata, indah dan mempesona.” Cetusnya.

“Semoga kedepan, di masa Pemerintahan Kabupaten Garut yang baru (Pilkada Garut) bisa menghasilkan Pasangan Pemimpin Perubahan (Bupati-Wabup) yang bisa membuat gebrakan yang visioner sehingga visi misi untuk mewujudkan Kab. Garut yang Bertaqwa, Maju dan Sejahtera bisa menjadi kenyataan”.Tegasnya.

“Untuk itu menjadi PR, siapapun nanti yang menjadi Pemimpin, masih banyak jalan-jalan yang rusak, berlubang dan berkubang, sarana penunjang dan pelayanan kesehatan yang belum prima, kemudian semberawutnya pedagang kaki lima, tumbuh suburnya Perumahan, Harus ada kermudahan Ijin untuk investasi, Pemberdayaan Ekonomi Rakyat, Home Industri, Kerajinan Kulit Sukaregang, Budidaya Domba Garut, Jeruk Garut, Dan Sumber Daya Alam lainnya sehingga PAD Garut bisa meningkat lagi”. Imbuhnya.

Maka di perlukan sosok seorang pemimpin yang pemberani, mau menegakan supremasi hukum tanpa pandang bulu dan punya keinginan untuk membangun Garut, jangan takut sama pihak-pihak orang yang tidak bertanggung jawab, Negara kita adalah Negara Hukum maka hukum harus dijadikan Panglima, Undang-undang dibuat untuk dilaksanakan bukan untuk di langgar, katakan yang Haq itu Haq dan yang bathil itu bathil.” Pungkasnya.