Pewarta: Faisal
CIANJUR. FOKUSPRIANGAN.ID – Turnamen bola voli bertajuk Gerakan Silahturhmi ( Gesit) Cup yang diikuti oleh peserta dari dapil 2 yang meliputi Lima Kecamatan di Kab.Cianjur, yang bertempat di di lapangan Voli Desa Cipanas diikuti oleh peserta putra-putri dari tiap perwakilan desa kini sudah memasuki final.
Yang mana pertandingan hari ini Selasa (04/10/22) antara Club Putra desa Cipanas vs Desa Cirama girang dan tim putri antara Desa Sindangjaya vs Desa Cijagang sangat meriah.
Turnamen yang di adakan oleh panitia Gesit Cup ini seakan pelepas dahaga untuk para atlet voli dan pencinta voli yang selama ini terhalang oleh wabah pandemi covid-19.
Camat Cipanas Firman Edi, menyampaikan selamat kepada yang juara dan pertahankan prestasinya. Turnamen ini di selenggarakan pun sebetulnya panitia dengan waktu mepet hanya 1 minggu persiapannya, tapi alhamdulilah antusias para atlet begitu antusias dan hanya dengan waktu 1 minggu pertandingan bisa sampai final dan alhamdulillah bisa sukses,”ucap Firman.
Dan untuk ke dapannya mudah mudahan pertandingan seperti ini, kita akan adakan lagi, dengan persiapan yang lebih matang lagi agar pesertanya lebih bnyak yang ikut.
Sementara Angota DPRD Kab.Cianjur Fraksi PDI-Perjuangan Indra Yuliana mengatakan, saya selaku anggota DPRD, sangat mendorong dan mendukung sekali dengan ada nya turnamen bola voli ini, dan saya sangat
mengapresiasi kepada Bapak Camat Cipanas, karena kegiatan pertandingan voli ini baru pertama kali di selenggarakan,”ucap Indra.
Lanjut Indra, ini bukti seorang Camat Cipanas dalam olahraga khususnya olahraga Voli, tak lupa saya sampaikan selamat kepada yang juara, ya berharap Pak Camat masih bertugas di sini (Kec.Cipanas”red) agar tahun depan bisa lagi terselenggara pertandingan voli ini, ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada seluruh panitia yang terlibat dan kepada seluruh kepala desa yang telah menyelenggarakan pertandingan voli ini dengan sukses,”tutupnya.
Di tempat yang sama, Sulaeman Efendi Kepala Desa (Kades) Cirama girang yang menjadi juara ke 1, mengatakan alhamdulilah bisa jadi juara ke 1, ini bukan mudah ini penuh dengan perjuangan dengan latihan, selain juara voli ada pula juara bulutangkis dan bola kaki. Dan Insya Allah ke depannya juga desa kami akan membuat lapang volli untuk mengembangkan olahraga bola voli, dan waktunya nanti pas ada acara Desa Manjur yang akan di hadiri oleh Bapak Bupati,”ujarnya.
Terlihat pantauan di lokasi antusias para penonton begitu semarak menonton final voli gesit cup ini.