Bentuk Kepedulian Kepada Warga Sindangwangi Karikil, Kang H Yanto Oce Melalui Relawannya Lakukan Aksi Sosial

Fokus Kota Tasik Sosial

Reporter: H.Amir

KOTA TASIK, FOKUSPRIANGAN.ID – Dengan adanya informasi bahwa ada salah seorang warga yang berada di Sindangwangi RT 003 RW 002 Kelurahan Karikil Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya yang memerlukan bantuan, sebagai langkah nyata bentuk kepedulian terhadap sesama, Kang H Yanto Oce melalui relawannya melakukan aksi sosial, Jum’at (10/06/22).

Yudi Sudiyana, salah sseorang relawan Kang H Yanto Oce menjelaskan aksi sosial yang dilaksanakan saat ini yaitu mengantar berobat seorang anak berumur sekitar 11 tahun.

Saya mendapat kabar dari rekan yang pada hari Rabu (08/06/22) yang lalu sedang mengikuti monitoring kegiatan posyandu di wilayah Sindangwangi yang dilaksanakan oleh Tim Nakes Puskesmas Mangkubumi bersama Plt Sekmat Mangkubumi H Agus Herla, disaat evaluasi ada salah seorang kader yang menyampaikan bahwa di dekat rumahnya ada seorang anak yang sudah dua tahun tidak dapat berjalan,”ucapnya.

Mendapati hal tersebut, kami pun segera mendatangi rumah yang di maksud untuk melihat secara langsung keadaannya.

“Mendapati informasi dari ibu dari anak tersebut yang menceritakan bahwa anaknya memang sudah selama sekitar dua tahun tidak bisa jalan sedangkan kondisi ekonomi yang memang tidak mendukung untuk melakukan pengobatan. Kami pun berkoordinasi terlebih dahulu ke Kang H Yanto Oce, syukur Alhamdulillah Kang H Yanto Oce mensupport agar anak tersebut dapat segera di obati, oleh karenanya di hari Jum’at ini kami yang ditemani oleh salah seorang Kader Yeyen berangkat untuk melaksanakan pengobatan anak tersebut,” paparnya.

Sementara, Emi Karmila. ibu dari anak yang mendapat pengobatan mengucapkan terima kasih atas kepedulian Kang H Yanto Oce yang telah memfasilitasi untuk pengobatan putera keduanya yang bernama Nazma” tandasnya.