Reporter: Wawan
KAB.TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Program social healing dari yayasan ETROOPERS milik Erick Thohir dalam pembuatan sarana olahraga ini dilaksanakan dibeberapa Provinsi yang diantaranya provinsi Jawabarat yang terdiri dari 1001 titik dan tersebar di 27 kabupaten dan kota.
Dimana bantuan ini diserahkan langsung kepada masyarakat yang berupa bahan bahan material seperti pasir, semen cat tembok dan yang lainnya.
Dalam program ETROOPERS ini diberikan ke 40 desa yang ada di kabupaten Tasikmalaya dan juga 20 kelurahan yang ada di kota Tasikmalaya, Termasuk desa Arjasari kecamatan Leuwisari yang beruntung mendapatkan program ETROOPERS tersebut.
Kepala desa Arjasari Luki Yoga Dijaya Mambang menyampaikan, Alhamdulillah desa kami mendapatkan program bantuan ETROOPERS milik Erick Thohir yang direalisasikan untuk pembuatan jalan di kampung Sindang Langu RT 11 RW 03 dengan panjang 120 meter dan lebar 1,2 meter ucapnya Jumat (03/06/22).
Luki juga mengatakan pengerjaan program ini harus selesai 6 hari tiap titiknya dan dilaksanakan serentak dan dikerjakan secara swadaya masyarakat,( tidak ada HOK),”ucapnya.
Mudah mudahan bantuan dari yayasan ETROOPERS ini bisa banyak bermanfaat bagi warga masyarakat khususnya warga kampung Sindang Langu.
Luki juga mengucapkan banyak terima kasih kepada yayasan ETROOPERS yang sudah memberikan bantuan buat desa Arjasari serta apa yang dikerjakan oleh masyarakat Sindang Langu bisa dimanfaatkan oleh warga masyarakat khususnya kampung Sindang Langu,”pungkasnya.