Reporter: A.MF
KOTA TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Baru tiga bulan menjabat Lurah Setiajaya, Kecamatan Cibeureum Kota Tasikmalaya. Nama Dadang Hernawan S.STP, kini cukup dikenal dan menjadi kebanggaan warganya, terutama emak-emak dan kaum millenia.
Dadang, begitu akrab disapa dikenal warga sebagai lurah Muda, sopan, santun, ramah dan bersahaja.
Kehadiran Dadang, selalu dinanti warganya dalam setiap kegiatan masyarakat. Banyak warga terutama emak-emak dan kaum millenia kerap kali meminta foto bersama sang lurah. Lurah Dadang menjadi figur pemimpin Muda yang inspiratif buat kaum muda.
“Alhamdulillah… kehadiran saya diterima warga Setiajaya, semoga ini semua menjadi berkah dan semangat saya untuk mengabdi kepada masyarakat,” tutur Dadang Hernawan S.STP, di ruang kerjanya, Kamis, (02/06/22).
Dalam mengemban tugas pokok dan fungsi sebagai kepala wilayah, Lurah Setiajaya, Dadang Hernawan yang baru tiga bulan dilantik Walikota Tasikmalaya, berkomitmen siap melayani dan menerima kritik masyarakat demi kemajuan wilayah.
Dadang mengatakan, telah menjadi tugas dan tanggungjawabnya sebagai pamong untuk memberikan pelayanan yang baik sesuai prosedur, dan sekaligus menerima masukan dan kritikan dari masyarakat.
“Sebagai Aparat Sipil Negar harus siap kapan saja dan ditempatkan (bertugas) di mana saja. Insya Allah saya bersama staf kelurahan siap menjadi pamong yang baik untuk masyarakat Setiajaya, dan kami siap menerima kritik yang membangun,” tandas Dadang.
Lulusan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN.3) Tiga Tasikmalaya, sekaligus lulusan Sekolah Tingggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) tahun 2006 Angkatan 14 yang dikenal cakap dalam bekerja itu merasa bersyukur dan berterima kasih kepada Walikota Tasikmalaya atas kepercayaan untuk mengemban tugas dan tanggungjawab sebagai Lurah Setiajaya.
“Alhamdulillah…dan terima kasih saya kepada bapak Walikota dan semua unsur yang telah memberikan kepercayaan. Insya Allah saya akan melaksanakan tugas pokok dan fungsi dengan penuh rasa tanggungjawab,” kata Dadang.
“Saya banyak menimbah ilmu kepimpinan dari para senior saya itu maka sekarang begitu dipercaya sebagai lurah Setiajaya saya terapkan, tentunya disesuaikan dengan karakter warga dan wilayah Setiajaya,” tuturnya.
Sebagai orang baru di Kelurahan Setiajaya, Dadang mengemban tugas dan tanggungjawabnya dengan membangun sinergitas bersama staf dan mitra kerja seperti LPM, Babinsa, Babinkamtibmas, PKK, Karang Taruna, pengurus RT/RW dan kalangan pers serta stake holder lainnya.
“Saya juga berterimakasih kepada pak Herdis, Lurah Setiajaya sebelumnya yang telah membangun Kelurahan Setiajaya, kini saya tinggal melanjutkan pembangunan yang sudah baik menjadi lebih baik lagi,”ujarnya.
Sejak awal bertugas di Setiajaya hingga kini, Dadang menuturkan, telah menyambangi para pengurus RT/RW, tokoh masyarakat, tokoh agama, karang taruna dan Tiga Pilar serta stake holder lain.
“Alhamdulillah., saya siap bersinergi dengan semua komponen masyarakat,” tandasnya.
Dadang, menunjukan tanggungjawabnya dalam mengemban tugas dengan lebih banyak turun ke masyarakat dan lingkungan untuk membangun komunikasi, informasi dan koordinasi dengan para pengurus RT/RW.