KOTA TASIK, FOKUSPRIANGAN.ID – Bertempat di lapangan upacara Balekota Tasikmalaya Jalan Letnan Harun, Wali Kota Tasikmalaya Drs H Muhammad Yusuf memimpin kegiatan apel gabungan pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya yang sekaligus dirangkaikan dengan penandatanganan deklarasi “Pramuka Sadar Pemilu” yang digagas oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tasikmalaya dan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Tasikmalaya, Senin (14/03/22).
Dalam sambutannya Wali Kota Tasikmalaya yang juga sebagai Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Tasikmalaya Drs H Muhammad Yusuf pada acara deklarasi Pramuka Sadar Pemilu Kota Tasikmalaya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Ketua beserta seluruh Komisioner KPU Kota Tasikmalaya atas peran sertanya dalam pengembangan pendidikan Kepramukaan di Kota Tasikmalaya melalui kegiatan Deklarasi Pramuka Sadar Pemilu.
Tentunya dengan harapan bahwa kegiatan ini senantiasa sebagai upaya peningkatan kualitas pengetahuan keterampilan dan wawasan para anggota Pramuka agar dapat memahami, membantu, bekerjasama, berperan aktif dan berpartisipasi dalam mensukseskan Pemilu serentak tahun 2024. sehingga anggota Pramuka selalu tampil menjadi pelopor dalam suksesnya Pemilu di Kota Tasikmalaya.
Ke depan program Pramuka Sadar Pemilu bisa menggema dan menjadi salah satu wahana pendidikan kepramukaan melalui Pendidikan Pemilih di setiap Kwartir Ranting dengan pesertanya khusus anggota Pramuka golongan penegak dan pandega.
“Untuk itu saya berpesan jadikanlah kegiatan ini sebagai suatu wahana untuk menjadikan gerakan pramuka sebagai mitra Pemerintah yaitu dengan membuat program kerja yang sejalan dengan program yang sedang dilaksanakan oleh Pemerintah terutama di Kota Tasikmalaya. Sehingga antara gerakan Pramuka dengan Pemerintah akan sinergis dalam melaksanakan pembangunan, khususnya pembangunan di bidang pendidikan terutama dalam pembinaan generasi muda,” tandasnya. (H.Amir)