KAB TASIK.FOKUSPRIANGAN. ID – Program Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya dalam tema gebyar Vaksinasi Covid-19 di sambut antusias warga Desa Cibongas tepatnya di Kampung Cibuntu RT 20/007. Sabtu (27/11/21).
Dalam kesempatan hadir Kades Cibongas, Kadus, Linmas, Ketua PP Pancatengah. Enur salahsatu warga Desa Cibongas, mengatakan, dengan adanya program pemerintah gebyar Vaksinasi Covid-19 yang langsung terjun ke daerah-daerah kedusunan dan kampung-kampung di wilayah desa Cibongas kecamatan Pancatengah di sambut ratusan warga salahsatunya warga kampung Cibuntu yang akan di vaksinasi.
“Setelah adanya kegiatan vaksinasi yang ke dua kalinya Alhamdulilah merasa lega dan nyaman ga takut lagi untuk berbaur atau berpergian,” ucap Enur.
Sementara itu, Kadus Sopyan A Hadi, merasa bersyukur atas kehadiran dan antusias warga kampung Cibuntu yang berdatangan ke tempat yang telah di sediakan oleh panitia setempat untuk di vasinasi.
“Alhamdilah ada ratusan warga baik yang baru pertama di vaksinasi atau yang kedua dan ke tiga kalinya berparen aktif di kampung kami ini, atas kesadaran dan kedewasaan warga yang ingin di vaksinasi,” pungkasnya Sopyan. (U.Yanto)