Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Sikapi Kasus Pencabulan Yang Dilakukan Ayah Tiri

FOKUS SUKABUMI Sosial

SUKABUMI. FOKUSPRIANGAN.ID – Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara sikapi kasus pencabulan yang dilakukan ayah tiri kepada anak tirinya di Kecamatan Curugkembar.

Yudha mengaku marah dan mengecam perbuatan bejad tersebut. “Saya sangat marah dan mengecam perbuatan itu. Kita semua harus berperan dari segala sisi agar kejadian seperti ini tidak terulang,” katanya kepada wartawan, Rabu (13/10/21).

Politisi Partai Gerindra itu berharap, instansi terkait pemerintah daerah segera mengambil langkah untuk memulihkan mental korban. “Korban harus segera diraih untuk direhabilitasi mentalnya,”ujar Yudha.

Dia mengatakan sekarang sedang digodok Perda untuk melindungi anak dan (Perda) ini harus tajam. Sehingga betul-betul melindungi masyarakat. “Perda untuk melindungi saat ini sedang digodok, perda ini harus tajam, sehingga betul-betul melindungi masyarakat,” tandasnya. ( Rusdi )