Sekda Kab.Tasikmalaya Hadiri Sekaligus Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Sekretariat Forum Pondok Pesantren

Fokus Kab Tasik Pemerintahan Sosial

KAB. TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tasikmalaya Dr. Moh. Zein hadiri sekigus melakukan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Sekretariat (Mahadiah Center) Forum Pondok Pesantren (FPP) Kabupaten Tasikmalaya yang bertempat di Kp. Haramay Desa Singasari Kecamatan Singaparna. Rabu (16/06/2021).

Turut hadir dalam acara tersebut Waka Polres Tasikmalaya, FPP Provinsi Jawabarat, kepala Kemenag, Pengadilan Agama, Ketua DPD BKPRMI Kab. Tasikmalaya, Camat Singaparna, Kabag Kesra, serta tamu lainnya.

Ditemui usai kegiatan Sekda Kabupaten Tasikmalaya Mohammad Zein menyampaikan Gedung Sekretariat Forum Pondok Pesantren ini sebuah bangunan monumental, mungkin hari ini biasa biasa saja tapi 20 atau 30 tahun kedepan bisa jadi sejarah karena Tasikmalaya dengan dilatar belakangi Kota Santri, Kota seribu Pesantren untuk itu pemerintah terus bersinergi untuk mewujudkan itu, artinya Pemerintah tidak akan berpangku tangan karena sesuai visinya juga Tasikmalaya Religius Islami,”ucapnya.

Lanjut Sekda, adapun untuk masalah teknis pemenuhan fisik bangunan itu akan di bicarakan oleh tim lebih jauh, jadi intinya akan selalu bersinergi akan tetapi semua pihak khususnya 1300 lebih pondok pesantren yang ada di kab. Tasikmalaya dengan dibangunnya gedung sekretariat ini harus mempunyai rasa memilki walaupun umpamanya kontribusi nya hanya sebatang bambu atau satu sak semen kalau mempunyai rasa memiliki kita akan menghargai dan bangga akan perjuangannya,”ujarnya.

Mudah mudahan nanti dengan dibangunnya gedung sekretariat ini menjadi nilai tambah untuk melayani antar pesantren lebih luas lagi dalam melayani masarakat kab. Tasikmalaya secara utuh,”pungkasnya.

Ditempat yang sama Ketua FPP Kab. Tasikmalaya KH. Anwar Anshori menyampaikan Insya Alloh kita akan sesegera mungkin memulai tahap pembangunannya walaupun sebenarnya kita belum mempunyai anggaran yang lengkap tetapi ini adalah swadaya dari para pondok pesantren, kemudian para pengurus FPP baik kabupaten atau kecamatan dan juga dorongan dari Pemda / Kemenag, Insya Alloh kita akan memulainya karena kita ingin tahun depan sudah bisa dipakai atau digunakan,”katanya.

Lanjut KH. Anwar, Alhamdulillah dengan kehadiran beliau (Sekda) menjadi bukti bahwa pihak Pemerintah punya kepedulian tinggi terhadap pondok Pesantren, walaupun tadi disampaikan baru dianggarkan untuk bantuan pembangunan gedung ini dan kami pun belum membuat atau mengajukan untuk permohonan bantuan pembangunan ini,”paparnya.

Kami berharap dan mudah mudahan pembangunan ini bisa segera selesai, lancar dalam pembangunannya, dan mengetuk hati seluruh pengurus pondok pesantren untuk terus berjuang, tak lupa kami ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendorong yang paling utama Pemerintah Daerah juga Kementrian Agama dan yang yang lainnya yang telah ikut membantu kegiatan ini,”pungkasnya. (Iwan/Wawan)