Patut di Apreasi, Camat Purbaratu Lakukan “Sapa Warga” Merasakan Langsung Keinginan Warga

Fokus Kota Tasik Pemerintahan Sosial

KOTA TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Camat Kecamatan Purbaratu Wawan Gunawan yang akrab di panggil Wagun, kembali melakukan kunjungan ke warga. Kali ini Camat Purbaratu melakukan kunjungan di wilayah Kampung Cihaji, Kelurahan Sukanegara, Kecamatan Purbaratu Kota Tasikmalaya, Jumat, (11/06/21).

Salah satu rumah warga yang mendapat kunjungan pertama adalah rumah Ila seorang anak yatim piatu.

Menurut Wagun, kegiatan Sapa warga ini, memang merupakan kegiatan rutin yang ia lakukan setiap minggu. Biasanya, kegiatan tersebut dilakukan setiap hari Jumat. Dan Kita hari ini menemui anak yatim piatu dan jompo.

Adanya kunjungan ke sejumlah warga ini, dirasa sangat penting. Karena menurut Wagun dalam pertemuan ini, selain silahturahmi, ini bisa lebih mendekatkan diri dengan warga antara pemerintahan dan warga.

“Hari ini kita mengunjungi anak yatim piatu (anak asuh) dan jompo serta menghadiri pemakaman warga,” Ucap Wagun.

Ia menambahkan dengan adanya interaksi seperti ini, secara langsung yang dilakukan membuat dirinya menjadi lebih paham problem yang sedang terjadi di masyarakat.

“Dengan adanya kegiatan ini ‘Sapa Warga’ saya dapat melihat dan merasakan langsung permasalahan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat serta dapat memperpanjang tali silaturahmi kepada semua masyarakat, bahwa hal tersebut dilakukan, guna menggugah hati seluruh lapisan masyarakat. Dalam hal ini, khususnya diwilayah Kecamatan Purbaratu pentingnya bersilahturahmi,” Pungkas Wagun. (****)