Pelaku Pembunuh Pelajar SMK Menyerahkan Diri ke Polsek Cibadak

FOKUS SUKABUMI Hukum dan Kriminal

SUKABUMI. FOKUSPRIANGAN.ID – Pelaku pembunuhan AF seorang pelajar SMK swasta yang sempat buron dan dinyatakan sebagai DPO oleh Polsek Cibadak yaitu NFS akhirnya menyerahkan diri ke polisi, Kamis (15/4/21) sekitar pukul 00.50 Wib.
Dengan demikian saat ini pelaku Pembunuhan pelajar itu dinyatakan lengkap yakni 4 orang.

Sebelumnya tiga orang pelaku berinisial SA, FM dan IMRR telah berhasil ditangkap oleh Unit Reskrim Polsek Cibadak (14/4/21). 4 pelaku itu melakukan pengeroyokan dengan senjata tajam terhadap seorang Pelajar SMK berinisial AF hingga tewas. Peristiwa tragis itu terjadi di daerah Pamuruyan, Kecamatan Cibadak pada Sabtu (10/4/21) dini hari.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, NFS menyerahkan diri pada Kamis (15/4/21) sekitar pukul 00.50 WIB, karena merasa bertanggung jawab dan takut akan ancaman dari kepolisian. Pelajar kelahiran 9 Febuari 2005 ini mengetahui menjadi buronan setelah melihat pemberitaan dari banyak media. 
Dalam kasus pengeroyokan Pelajar hingga tewas ini, NFS berperan sebagai penyedia senjata tajam dan dirinya juga ikut membacok korban dengan celurit.

“Alhamdulillah pelaku pembacokan berinisial NFS yang menjadi DPO telah menyerahkan diri tadi malam sekitar pukul 00.50 WIB ,” ujar Panit Reskrim Polsek Cibadak Ipda Sapri mengatakan, kepada wartawan. “Saat ini terduga pelaku berinisial NFS sedang dalam pemeriksaan yang intensif di Polsek Cibadak,” kata Sapri singkat. ( Rusdi )