CILEGON, FOKUSPRIANGAN, ID – Adanya pembangunan SPBU Mini Indomobil dilingkungan Daliran RT 04/02 Kelurahan Kebondalem Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon menuai protes masyarakat sekitar. Selasa (16/3/2021).
Pembangunan SPBU Mini tersebut memberikan dampak negatif pada pedagang kecil yang menjual bensin eceran di sekitar lingkungan Daliran, saat di konfirmasi Hatta warga sekitar sekaligus penjual bensin eceran mengatakan adanya pembangunan SPBU Mini yang akan di bangun di lingkungan Daliran membuat pedagang bensin eceran merasa di bohongi oleh RT/RW.
“Ya saat itu saya dan warga sekitar di mintai tanda tangan oleh RT/RW untuk usaha Steam Mobil, bengkel mobil dan spare park mobil. Tapi pada kenyataan nya untuk usaha SPBU Mini Indomobil, kita merasa di bohongi jika waktu di minta tanda tangan persetujuan lingkungan itu untuk SPBU Mini mungkin kita juga ga akan tanda tangan,” Ucapnya Hatta.
Ditempat yang sama, Nahrawi warga sekitarpun menuturkan kekesalanya kepada RT/RW yang diberikan mandat oleh perusahaan yang akan membangun SPBU Mini dilingkungannya.
“Awalnya saya hanya di mintai persetujuan tanda tangan oleh RT/RW setempat dan hanya memberikan penjelasan untuk usaha Bengkel mobil, spare park mobil serta steam mobil, jika memberikan penjelasan akan di bangun SPBU Mini saya ga akan tanda tangan, warga merasa di bohongi dengan di mintai tanda tangan, dan warga pun tidak pernah di ajak musyawarah terkait hal ini,” Kesal Nahrawi.
Sementara itu, Rufaji Jahuri menyanyangkan adanya pembangunan SPBU Mini tanpa adanya musyawarah terhadap lingkungan terlebih dahulu, hanya menyodorkan persetujuan tanda tangan dari RT/RW setempat.
“Seharusnya memberikan penjelasan terhadap warga sekitar agar wargapun mengetahui bahwa akan ada pembagunan untuk SPBU Mini, kasian kan penjual bensin eceran jika terbagun dan beroprasi. Pedagang kecil penjual bensin emperan ga seberapa untungnya, di tambah akan ada SPBU Mini pasti akan beralih karena mungkin lebih murah harganya dari penjual bensin eceran, saya berharap ada solusi terbaik untuk warga sekitar,” Harapnya Rufaji.
Ia menambahkan bahwa dengan di bangunya SPBU Mini dilingkungan Daliran, untuk sisi positif buat lingkungan tidak ada akan tetapi sisi negatif sudah jelas masyarakat lingkungan yang usahanya jualan bensin eceran akan tutup dan kalah bersaing dengan pengusaha.
“Dampaknya sangat jelas bahwa akan merugikan pedagang bensin eceran yang di wilayah sekitar dan apakah hal semacam ini harus di biarkan begitu saja,” Jelasnya Rufaji. (Aan.SGT)