Penulis : Galih/Enjang (PKL)
KOTA TASIK. FOKUSPRIANGAN.ID – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) bertujuan untuk menyusun rencana pembangunan yang prioritas, baik jangka panjang, jangka menengah, maupun jangka pendek.
Dalam rangka rencana Musyawarah Rencana Pembangunan tingkat Kelurahan Kahuripan, berembug bersama-sama dengan para ketua RW, RT, Tokoh Masyarakat dan LPM dalam penyusunan program tahunan, Musrenbang Kelurahan adalah salah satu media dialog dan penyepakatan penyusunan program pembangunan diwilayah Kelurahan Kahuripan, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Senin, (18/01/21).
Hal itu disampaikan langsung oleh Lurah Kahuripan Asep Rusliadi, menyampaikan berbagai kegiatan serta program Kelurahan.
“Kegiatan musrenbang dilaksanakan setiap satu tahun sekali ini sebagai penyerapan aspirasi dari masyarakat apa saja yang harus dilaksanakan dan menjadi sebuah prioritas,” ucapnya.
Lanjut Asep, Tema yang pada hari ini yaitu sesuai dengan (Musrenbang) Tahun 2022 terutama kegiatan kegiatan yang menyangkut masalah infrastruktur pada sanitasi lingkungan, persampahan dan kegiatan kegiatan yang belum terealisasi yaitu sanitasi lingkungan terutama septitank umum maupun individual dan banyak kegiatan yang tertunda dikarenakan wabah Covid-19 ini, terutama kegiatan sosialisasi menyangkut masalah perilaku PHBS.
Asep, berharap untuk masyarakat kelurahan Kahuripan, supaya bisa aktif memberikan usulan, pemahaman, ataupun masukan yang lebih positif untuk membangun Kelurahan Kahuripan khususnya kota Tasikmalaya.” harapnya.
Turut hadir dikesempatan itu Anggota DPRD Kota Tasikmalaya, Sekmat Kec.Tawang, perwakilan Bapelitbangda, Ketua LPM, para Rt dan Rw, Bhabinkamtibmas, Babinsa, tokoh agama, tokoh masyarakat Serta sejumlah Tamu undangan Lainnya.
Editor: Andi