Wujud Empati,Kapolsek Pagerageung Melayat Ke Rumah Duka Purnawirawan Polri

Fokus Kab Tasik Sosial

Reporter : Anton

KAB TASIK.FOKUSPRIANGAN.ID – Sebagai wujud kepedulian Kapolsek Pagerageung, Iptu Nandang Rokhmana ,S.H., melayat ke rumah Purnawirawan Polri Alm. Iyung Hendarsyah di Kp.Pagerageung, Desa Pagerageung, Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (10/01/21).

Dalam kegiatan tersebut ikut mendampingi Aiptu Endang L, Aipda Arief, dan Bripka Iman S.

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Pagerageung turut berbelasungkawa atas meninggalnya Almarhum dan tak lupa memberikan motivasi kepada keluarga yang ditinggalkan agar tabah dan ikhlas dalam menerima cobaan ini. Serta mohon dimaafkan segala kesalahan sengaja maupun tidak sengaja.

Nandang Rokhmana ,S.H, Kapolsek Pagerageung mengatakan, pada hari ini kami melakukan giat kunjungan (melayat), kerumah Purnawirawan Polri almarhum Iyung Hendarsyah.” Beliau (Alm” Iyung Hendarsyah”Red) meninggal di karenakan sakit menahun,”ucap Kapolsek.

Lanjut Kapolsek Jenazah dikebumikan di kp.Babakan Bandung RT.013 RW 04, Desa Margahayu, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya.”Pungkasnya.
Editor: Pan