Sokhidin Mendapat Perintah Untuk Dampingi Ati Marliati

Fokus Cilegon Politik Sosial

Reporter : Aan.SGT

CILEGON, FOKUSPRIANGAN,ID – Wakil Ketua DPRD, Kota Cilegon Sokhidin mengakui telah mendapat rekomendasi untuk mendampingi Ratu Ati Marliati untuk menjadi Wakil Walikota Cilegon, pada kontestasi Pilkada 2020 mendatang. Hal ini dikatakannya langsung di ruang kerjanya usai membuka kegiatan komunitas skateboard kota Cilegon dalam rangka memperingati hari skateboard sedunia di depan Taman layak anak pada Minggu (21 Juni 2020) kemarin. Senin (22/06/2020).

Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon yakni Ati Marliati dan Sokhidin tertuang dalam surat rekomendasi pasangan bernomor : 06-772/Rekom/DPP-GERINDRA/2020 yang di tanda tangani Prabowo Subianto selaku Ketua DPP Partai Gerindra pada tanggal 16 Juni 2020.

Sokhidin menuturkan, Surat rekomedasi di serahkan langsung oleh sekjen DPP Partai Gerindra yakni Ahmad Muzani di rumah aspirasi ketua DPD Gerindra Banten yang berlokasi di Ciwaru-Serang. Dan telah mendapat dukungan dari ketua DPD Partai Gerindra Banten yakni Desmon Junaedi Mahesa.

“Saya mendapatkan perintah untuk maju di kontestasi Pilkada 2020 ini untuk mendampingi Ibu Ati, sebagai Wakil Wali Kota Cilegon,” Ucapnya Sokhidin. Secara aklamasi, tadi malam di undang seluruh ketua DPC Gerindra se-Banten, dan seluruh anggota DPRD Provinsi se-Banten untuk all out mendung kami,” tuturnya.

Masih kata Sokhidin, paska di terimanya surat rekomendasi, dirinya langsung di perintahkan untuk langsung bekerja, berkomunikasi dengan partai lain untuk bagaimana menyamakan langkah, bahkan termasuk deklarasipun telah di agendakannya, namun waktunya masih belum di tentukan.

“Saya selaku kader dan prajurit Gerindra siap melaksanakan tugas,” tandasnya.