Suasana Haru Di Acara Pelepasan IPDA Agus Predi Muharom

Fokus Kota Tasik Sosial

FOKUS KOTA TASIK (Fp) – Dengan telah berakhirnya masa jabatan IPDA Agus Predi Muharom S.IP sebagai Kapolsek Mangkubumi, oleh karenanya bertempat di halaman Mapolsek Mangkubumi dilaksanakan Silaturahmi Muspika, warga Kecamatan Mangkubumi dan seluruh Anggota Serta Bhayangkari Polsek Mkbumi dalam rangka pelepasan kapolsek Mangkubumi IPDA Agus Predi Muharom S.IP, Rabu (29/01/2020).

Dalam kegiatan ini, walau diguyur hujan deras namun tidak mengurangi rasa haru yang menyelimuti lokasi kegiatan.

Hadir pada kegiatan tersebut Camat Mangkubumi H Dahlan Arifin S.IP, staf Kecamatan Mangkubumi, Danramil 1203/Kawalu yang diwakili oleh Babinsa Kelurahan Sambongjaya Serma Hendra, para Babinsa Kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Mangkubumi, para Lurah se-Kecamatan Mangkubumi, Ketua ARWT Kecamatan Mangkubumi H Enjang Zenal Muttaqin, Patih Mangkubumi Asep Rijal Asy’arie, Ketua LSM Komando Pejuang Merah Putih (KPMP) Asep Nur Budi, organisasi kepemudaan, Ormas, LSM, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta tamu undangan lainnya

Ketua MUI Kecamatan Mangkubumi KH Ade Rukmana SQ menyebutkan Alhamdulillah kegiatan pelepasan ini menurutnya membuat haru dan mengesankan, tentunya ini semua adalah kebaikan Agus Predi Muharom selama menjabat menjadi Kapolsek Mangkubumi.

“Hal ini dibuktikan dengan banyaknya tamu yang hadir dari para tokoh baik tokoh pemuda, tokoh agams, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda semuanya hadir. Ini semua karena kebaikan Kapolsek Mangkubumi, bukan kebaikan yang semu tapi kebaikan yang betul-betul dilaksanakan beliau semasa menjalankan tugasnya diwilayah Kecamatan Mangkubumi. Diharapkan kedepannya Kapolsek yang baru mudah-mudahan dapat melanjutkan program-program beliau yang belum terlaksanakan,” harapnya.

Jurnalis : H Amir