Vario vs Truk Box, Satu Tewas di Cianjur

Fokus Cianjur Sosial

FOKUS CIANJUR. (Fp) – Malang nian nasib
Ayi Supriatna pengendara motor vario bernopol D.4246O.B itu tewas, sepeda motor yang dikendarainya saat melaju dari Jalan Baru Bandung- Cianjur di Kp. Palalangon Desa Kertasari Kec. Harurwangi Kab. Cianjur. sewaktu menempuh jalan lurus mendahului kendaraan Truck Hino Box No.Pol : B-9778-WX yang dikemudikan Pepen Apendi sewaktu mendahului terjadi serempetan dengan kendaraan sepeda motor honda CB150 No.Pol : F-3177-ZB. Nyawa pengendara itu tak tertolong lantaran luka yang diderita cukup parah saat terpental dari kendaraannya. Sementara, rekannya yang diboncengnya Ridwan, lebih beruntung kendati mengalami luka serius. Sabtu (11/01/20).

Menurut keterangan Paur Subag Humas Polres Cianjur Ipda Budi Setiayuda menyampaikan, Kendaraan sepeda motor Honda Vario No.Pol : D-4246-OB yang dikemudikan oleh Ayi Supriatna, membonceng Ridwan sewaktu menempuh jalan lurus mendahului kendaraan Truck Hino Box No.Pol : B-9778-WX yang dikemudikan oleh Pepen Apandi, sewaktu mendahului terjadi serempetan dengan kendaraan sepeda motor honda CB150 No.Pol : F-3177-ZB yang dikemudikan Ronny Herbet, sehingga pengemudi sepeda motor Honda Vario dan yang dibonceng terpental dan terlindas kendaraan truck hino,”katanya.

Lanjut Ipda Budi, Korbam diduga sewaktu menempuh jalan lurus out ke kanan atau memotong tidak bisa menjaga jarak aman, akibat kejadian itu kedua sepeda motor ruksak, Kami langsung melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi di lapangan ,dan gelar perkara,”pungkasnya.

Jurnalis : Tomi
Editor : Andi